ArabicEnglishIndonesian

Sejarah

Fakultas Dakwah dan Komunikasi awalnya bernama Fakultas Dakwah. Keberadaan Fakultas Dakwah sendiri tidak terlepas dari Fakultas Ushuluddin IAIN Raden Fatah Palembang, dimana sejak tahun 1976 Fakultas Ushuluddin telah mengembangkan jurusan yang sebelumnya hanya ada satu jurusan saja, yaitu jurusan Perbandingan Agama, ditambah satu jurusan yaitu Dakwah. Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, maka diperlukan adanya pengembangan fakultas di lingkungan IAIN Raden Fatah Palembang untuk menambah berbagai disiplin ilmu sebagai pelengkap keilmuan yang berhubungan dengan agama Islam, sehubungan dengan hal tersebut menjelang tahun akademik 1995/1996 Fakultas Ushuluddin jurusan Dakwah membentuk program studi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) dan Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI).

Sebagai langkah awal untuk pendirian Fakultas Dakwah, maka dilaksanakanlah rapat senat Fakultas Ushuluddin pada tanggal 23 Februari 1995. Dari hasil rapat tersebut ditetapkan Tim Persiapan Pendirian Fakultas Dakwah dengan SK Dekan Nomor : IN/4/III.2/PP.07.660/1995 Tanggal 16 Februari 1995. Selanjutnya pada tanggal 10 Agustus 1995 Fakultas Ushuluddin IAIN Raden Fatah Palembang kembali mengadakan sidang senat dengan hasil keputusan bahwa: pada tahun akademik 1995/1996 mahasiswa yang akan mendaftar jurusan dakwah adalah sebagai mahasiswa program studi KPI dan BPI. Mahasiswa inilah yang merupakan cikal bakal mahasiswa Fakultas Dakwah IAIN Raden Fatah Palembang. Pada tanggal 27 Februari 1998 dengan SK Menteri Agama RI No. 103 Tahun 1998 berdirilah Fakultas Dakwah di IAIN raden Fatah Palembang dan baru diresmikan oleh Rektor IAIN Raden Fatah pada tanggal 13 Juli 1998. Berdasarkan SK Rektor Nomor: IN/4/1.2/KP.07.6/140/1998 Tanggal 14 Mei 1998, ditetapkanlah pelaksanaan harian tugas Dekan Fakultas Dakwah IAIN Raden FatahDr. Aflatun Muchtar, MA,, Sedangkan pengangkatan staff jurusan ditetapkan dengan SK Rektor Nomor:IN/4/1.2/KP.06.6/145/1998 sebagai berikut: Ketua Jurusan KPI Drs. M. Amin, Sekretaris Jurusan KPI Dra. Hamidah, M.Ag. Dengan akan adanya tranformasi perubahan IAIN Raden Fatah menjadi UIN Raden Fatah Palembang, dipandang perlu Fakultas Dakwah mengadakan perubahan nama dengan berbagai pertimbangan bahwa dalam rangka pemerataan pendidikan dan mendukung trasformasi IAIN Raden Fatah Palembang menuju Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang. Maka pada tanggal 9 Maret 2010 dengan nomor surat. 03/V.2/Kp.01.2/108/2010 pihak fakultas mengusulkan kepada rektor untuk perubahan nama Fakultas Dakwah menjadi Fakultas Dakwah dan Komunikasi. Pada tanggal 1 Januari 2011 keluar Surat Keputusan Rektor IAIN Raden Fatah Palembang dengan No. In.03/V/1.1/Kp.07.6/ 300/2010, dengan memutuskan bahwa menyetujui dan mengesahkan perubahan nama Fakultas Dakwah menjadi Fakultas Dakwah dan Komunikasi IAIN Raden Fatah Palembang.

Dengan adanya Peraturan Menteri Agama (PMA) No. 33 Tahun 2016 Tentang Gelar Akademik dan perubahan nomenklatur beberapa Prodi di lingkungan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam merubah nomenklatur Prodi Komunikasi Penyiaran Islam. Dalam upaya menjaga dan meningkatkan mutu, Prodi Komunikasi Penyiaran Islam telah melakukan evaluasi dan assesment melalui Akreditasi BAN-PT. Asesment pertama tahun dilakukan pada 12 Juli 2014 dan memperoleh Predikat B (nilai 349).Evaluasi Diri ini merupakan salah satu dokumen yang diisyaratkan dalam Akreditasi BAN-PT. Namun di sisi lain, evaluasi diri merupakan kegiatan rutin untuk mengetahui kinerja dalam lima tahun terakhir sebagai data peningkatan di tahun-tahun mendatang. Tujuan utamanya adalah mengetahui kelemahan dan kekurangan selanjutnya disusun strategi perbaikan dan peningkatan dengan memanfaatkan kelebihan eksternal, serta untuk memperkuat Prodi dalam menghadapi ancaman luar.Evaluasi Diri dilakukan berdasarkan 7-Komponen yang diminta oleh BAN-PT (visi-misi-tujuan-sasaran-strategi; tata pamong, kepemimpinan, sistem pengelolaan dan penjaminan mutu; mahasiswa dan lulusan; sumber daya manusia; kurikulum, pembelajaran dan suasana akademik; pembiayaan-prasarana-sarana, dan sistem informasi; penelitian-pengabdian masyarakat dan kerjasama). Ketujuh komponen ini dianalisis melalui SWOT, dan selanjutnya disusun analisis antar SWOT sehingga dapat dirumuskan program-program peningkatan di masa mendatang.

Melalui program-program peningkatan yang dihasilkan melalui evaluasi diri ini diharapkan Prodi Komunikasi Penyiaran Islam (selanjutnya ditulis Prodi KPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang akan semakin maksimal dalam memberi pelayanan pendidikan kepada mahasiswa demi tujuan mencerdaskan kehidupan bangsa.